"Ibuku Inspirasiku" McDonald's di Momen Hari Ibu 2021

'Ibuku Inspirasiku' McDonald's di Momen Hari Ibu 2021

McDonald's Indonesia (McD) menghadirkan program "Ibuku Inspirasiku" untuk menyambut momen Hari Ibu Nasional.

Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember di Indonesia tentunya tak ingin dilewatkan oleh siapapun, khususnya mereka yang masih memiliki ibu.

McD melalui programmnya ingin mengajak masyarakat untuk mengingat kembali inspirasi yang telah diberikan oleh sang ibu kepada mereka.

McD ingin mengajak seluruh pelanggannya membagikan kisah inspiratif tentang ibu. Kisah ini nantinya akan dipilih oleh tim McD untuk mendapatkan kesempatan makan malam ekslusif pada 22 Desember 2021 nanti. Untuk lokasi restoran McDnya bisa dipilih sendiri oleh setiap pemenangnya.

Tak hanya sekedar makan malam saja, sang ibu juga akan diberi limited edition merchandise. Merchandise edisi terbatas itu merupakan hasil kolaborasi McD dengan merek lokal Kreaby yang merupakan studio kreatif untuk individu dengan autisme.

Merchandise edisi terbatas untuk Ibu ini didesain khusus oleh 6 artis penyandang autisme yang tergabung di Kreaby.

Kesempatan ini bisa didapatkan oleh masyarakat dengan cara memposting cerita inspiratif tentang Ibu mereka dengan disertai foto atau video bersama ibu atau yang menggambarkan cerita tersebut di akun Instagram masing-masing.

Cerita tersebut harus mencantumkan hashtag #IbukuInspirasiku #HariIbudiMcD, serta mention ke akun @mcdonaldsid. Periode kompetisi ini dimulai dari 11 hingga 16 Desember 2021.

McD berharap program "Ibuku Inspirasiku" dapat membuat para anak untuk selalu menghargai dan mengingat segala yang telah ibu berikan kepada mereka. Selain itu, tentunya hal ini pun dapat membuat hubungan ibu dan anak semakin dekat dengan menghabiskan waktu bersama di McD.

Sumber: yukmakan.com

Post a Comment

Previous Post Next Post